Kepala Dinas Kominfopers, Mustari Mula turut serta mengikuti Rapat Paripurna DPRD Sulbar Dalam Rangka Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan BPK-RI Atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Barat Tahun Anggaran 2021 di Ruang Paripurna DPRD Sulbar, Senin, 23 Mei 2022. Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Sulbar, Suraidah Suhardi. Hadir Pj.Gubernur Sulbar, Akmal Malik , Wakil Ketua DPRD Sulbar Usman Suhuriah, Abdul Rahim, Abdul Halim, Kepala BPK RI Perwakilan Sulbar, Herry Ridwan, para Asisten, Staf Ahli , Pimpinan OPD lingkup Pemprov Sulbar, para anggota DPRD Sulbar dan undangan lain. Dalam rapat paripurna tersebut disampaikan,
Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat kembali meraih penilaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) delapan kali berturut-turut, terhadap Laporan Hasil Pemeriksaan Keuangan (LHP) Pemprov Sulbar tahun 2021.