Gubernur, Wagub dan Sekprov Hadiri Puncak Peringatan HUT Bhayangkara Kominfo Sulbar — Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar, bersama Wagub Sulbar, Enny Anggraeni Anwar, Sekprov Sulbar, Muhammad Idris menghadiri Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara ke-73 di Lapangan Ahmad Kirang, Rabu, 10 Juli 2019. Kegiatan ini merupakan puncak dari peringatan hari ulang tahun Bhayangkara yang jatuh setiap 1 Juli, Kapolda Sulbar, Baharuddin Djafar, bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam Sambutannya, Kapolda Sulbar Baharuddin Djafar mengatakan, kerja keras dan pengabdian Polri telah dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia, dimana situasi dalam negeri sepanjang tahun 2018/2019 terpelihara dengan baik. “TNI dan Polri telah bekerja dengang ikhlas dan totalitas mengamankan perhelatan internasional, yang diselenggarakan oleh pemerintah Indonesia, yaitu asian games, asian para gamer, dan IMF world bank 2018, serta berhasil mengamankan pilkada serentak 2018 dan pemilu 2019, sehingga terselenggara dengan aman, damai, dan demokratis. Ia juga mengatakan, kepercayaan masyarakat Indonesia kepada institusi Polri terus meningkat, hal tersebut di tunjukan oleh berbagai survei yang di selenggarakan lembaga-lembaga survei yang kredibel, dan menjadikan Polri salah satu lembaga paling di percaya publik setelah KPK dan TNI. “Dari berbagai capaian institusi Polri saya berharap untuk tidak cepat berpuas diri, namun sebaliknya, ini harus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.”pungkasnya Pada acara tersebut turut hadir pimpinan KPK, Alexander Marwata, dan Kepala Kejaksaan Tinggi Sulselbar, Firdaus Dewilmar. (deni)
? Wandi
Gubernur Sulbar, Ali Baal Masdar bersama Wagub Sulbar, Enny Anggraeni Anwar, Sekprov Sulbar, Muhammad Idris pada Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara ke-73 di Lapangan Ahmad Kirang, Rabu, 10 Juli 2019